Kabarjambikito.com – Jarang terjadi dalam satu tempat ada dua kejadian. Tapi hari ini Ahad (7/11/2021) . Peristiwa di Desa Buluh Kasab, Kecamatan Marosebo Ulu, Batanghari seperti di beritakan Kabarjambikito.com, yakni Hanya Gegara Gerinda, Warga Marosebo Ulu Tewas di Tembak, dan Pulang Dari Puskesmas, Dua Hari Berikutnya Warga Sungai Ruan Ulu Ditemukan Telah Membusuk.Dua kejadian itu hanya berselang 2 jam.
”Kedua peristiwa tersebut di Desa Buluh Kasab, laporan masuk hanya hitungan jam saja,” Kata IPTU Parlindungan Sagala, SH, MH.
Sementara IPTU Parlindungan Sagala baru menjabat pekan menjalani tugas sebagai Kapolsek Kecamatan Marosebo Ulu, Kabupaten Batanghari.
”Baru dua minggu saya tugas disini langsung menangani dua kasus sekaligus dalam satu hari, dan ini sudah menjadi tugas serta ujian saya dan rekan-rekan,” Ucapnya.
Mantan Kapolsek Berbak, Kabupaten Tanjab timur mengatakan, Pihaknya akan mengusut tuntas terkait peristiwa yang terjadi diwilayah kerjanya saat ini.
”Tidak lepas arahan dari bapak Kapolres saya dan anggota lainya akan berupaya mengungkap peristiwa yang tejadi hari ini,” Tambahnya.
Kasus mayat membusuk yang ditemukan warga Desa Buluh Kasab, diperkirakan tidak ditemukan adanya kekerasan di tubuh korban.
”Sepertinya aman, korban diduga sakit dan sebelumnya tidak diketahui oleh keluarga korban dan warga sekitar,” Jelas Parlindungan Sagala.
Sedangkan untuk tragedi penembakan yang tejadi di desa yang sama, Pihak Polsek MSU saat ini masih memburu pelaku untu mempertanggungjawabkan atas perbuatan pelaku dihadapan hukum.
”Kami masih memburu pelaku, kami perkiraan pelaku masih bersembunyi di belukar sekitaran desa, sepertinya pelaku masih resah belum jinak,” Demikian tutup IPTU Parlindungan Parlin, SH., MH. (Edo)