Kabarjambikito.com -Pembangunan infrastruktur jalan desa dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat desa, karena infrastruktur jalan merupakan salah satu kebutuhan vital yang harus dipenuhi.
Jalan merupakan salah satu sarana transportasi yang sangat berpengaruh terhadap aktivitas masyarakat. Dan masyarakat berharap dengan dibangunnya infrastruktur jalan yang memadai ini dapat meningkatkan kesejahteraaan masyarakat.
Khusus di Kabupaten Batanghari sendiri, berdasarkan data dari Bidang Bina Marga Dinas PUPR Batanghari pada tahun 2020. Kondisi ruas jalan kategori baik baru mencapai 32% dari jumlah 197 ruas jalan dengan total panjang mencapai 1.100 Kilometer (K?) lebih
Sehingga dapat dikatakan kategori ruas jalan rusak hampir mencapai 70%. dan 50% diantaranya dalam kondisi rusak berat yang tersebar hampir di delapan kecamatan dalam wilayah Kabupaten Batanghari.
Tentunya dengan kondisi tersebut, di masa pemerintahan Bupati Muhammad Fadhil Arief dan Wakil Bupati Batanghari, H Bakhtiar ini masyarakat sangat berharap jalan-jalan yang rusak akan dibangun.
” Saat ini cuma jalan yang lebih penting di bangun. Apalagi bagi kita warga desa yang setiap hari menikmati jalan buruk sejak bertahun-tahun. Kalau hujan becek, kali panas debu,” ungkap warga Desa Rambutan Masam, Kecamatan Muara Tembesi, Ismail Bakar, Kamis (10/2/2022).
Ismail Bakar juga mengatakan, Bupati Fadhil Arief juga pernah menyebutkan, kondisi jalan kabupaten dalam keadaan rusak, yang menjadi beban daerah begitu banyak.
” Kami percaya, bupati jauh lebih memikirkan kita ( rakyatnya). Dan kita sama-sama berdoa agar pak bupati dan wakil Bupati dilancarkan oleh Allah untuk membangun Batanghari, ” katanya.
Terkait hal tersebut, saat Kabarjambikito.com bincang-bincang dengan Plt Kaban Bakeuda Batanghari, Tesar Arlin, SE, ME menyebutkan, untuk jalan di Desa Rambutan Masam akan dibangun tahun ini yang bersumber dari APBD Batanghari 2022.
“InsyaAllah jalan aspal di bangun sepanjang dalam Desa Rambutan Masam untuk tahun ini. Kemungkinan sebelum lebaran sudah jalan. Anggarannya dari Bidang Bina Marga PUPR Batanghari. Kalau pagu dan volume saya lupa,” ungkapnya.