Kabarjambikito.com – Hari ini Senin Kades Rambutan Masam, Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batanghari di arak oleh masyarakat untuk mengantar ke Kantor Desa Rambutan Masam dalam acara pisah sambut dengan penjabat Kepala Rambutan Masam.
Arahkan yang di iringi grup kompangan Aydan yang di mulai star dari kediaman Kades A Roni Ali sekira pukul 8.27 WIB pagi Senin (20/12/2021) dengan jarak tempuh dari Kantor Desa Rambutan Masam kurang lebih berjarak 200 meter.
Sementara A Roni Ali disambut oleh Pjs Kades Husen Usman bersama Perangkat Desa, Direktur BUMDes, Ketua BPD, para RT, dan Ketua Lembaga Adat.
Pada saat arahan ke kantor Desa Rambutan Masam, selain diantar oleh tokoh masyarakat, Kades A Roni Ali juga didampingi oleh pengurus Adat Batanghari, Hasan dengan memakai pakaian adat Jambi.
Pada saat pisah sambut, Pjs Kades Husen minta kepada agar perangkat Desa lebih disiplin, jangan lagi seperti yang lalu datang tidak tepat waktu. Kades juga minta agar semua pihak mendukung semua program-program Kades A Roni Ali.
” Kita minta kita lebih disiplin, karena saya pantau ada yang datang ke kantor desa jam 0.9.00 WIB. Jangan sampai kedepannya dulu Kepala Desa yang datang ke kantor, ” kata Husen Usman.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua BPD Rambutan Masam, Maskur agar kita sama-sama memajukan Desa Rambutan Masam. Dan pihaknya juga mengucapkan selamat datang Kades A Roni Ali, dan selamat menjalankan tugas rakyat.
” Selamat datang bapak Kades, mari kita dukung program-program mereka. Dan tentunya banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang belum selesaikan,” sebut Maskur.
Pada acara tersebut, Babhimkamtibmas, Agus Pranomo siap membantu Desa Rambutan dalam segala aspek.
” Mari kita sama-sama membantu program-program Kades A Roni Ali. Dan disini saya sangat mengapresiasi segala kegiatan positif terus di update di Medsos. Karena saya pantau akan Facebook Buso Kito aktif dalam pentingnya positif, ini patut kita dukung, ” ajaknya.
Sementara pada kesempatan itu, Kades A Roni Ali tidak banyak berkomentar. Ia hanya mengajak semua sama-sama bergendengan tangan untuk kemajuan Desa Rambutan Masam.