Kabarjambikito.com – Di Desa Rambutan dan Desa Pulau, Kecamatan Muara Tembesi sekitar 30 tahun yang lalu warga dengan gampang mendapat ikan. Dan beragam jenis ikan pada saat itu sangat banyak, di sungai batanghari.
Sementara di Desa Pulau ada sebuah danau lebar yang pada waktu itu terdapat banyak jenis ikan , antara lain ikan jale, ikan serandang, lambak ringo, ikan toman, ikan balido,dan ikan-ikan lainnya. Namun ikan-ikan tersebut sudah sangat langka, bahkan hampir tidak ditemukan lagi.
Seperti ikan jale dan ikan serandang sudah tidak ada lagi. Padahal puluhan tahun lalu ikan tersebut sangat banyak. Bukan hanya ikan , udang juga sangat banyak waktu itu.
Tapi kini, jarang kan ikan jale, serandang. Udang atau ikan toman saja langka. Hal ini karena faktor dari tangan manusia yang sering melakukan penyentruman, sehingga ikan tersebut tidak berkembang biak dengan baik.
Pada waktu itu ikan ini bisa mencapai 25 kg satu ekor.
Tapi hari ini , Hermanto yang merupakan Kepala Dusun Desa Rambutan Masam, Kecamatan Muara Tembesi mendapat ikan toman seberat kurang lebih 6 kg.
” Tadi pagi saya menjala di Telago Bidar Rambutan Masam, dan juga bagi-bagi ke tetangga, ” katanya, Sabtu (5/2/2022).
Adapun ikan toman kata Hermanto, bisa di masak sesuai selera masing-masing kita.
” Masak tampoyak, panggang juga enak. Pokoknya tergantung selera. Karena ikan ini dagingnya lumayan gurih dan tebal,” ujarnya.