Kabarjambikito.com– Menjelang perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 Polres Muaro Jambi akan terus bekerja keras untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang kondusif, nyaman dan aman.
Kapolres Muaro Jambi, AKBP Yuyan Priatmaja meninjau langsung pos pelayanan Operasi lilin 2021 di komplek perumahan Citra Raya City, Kecamatan Jaluko dan beberapa titik lainnya.
Kapolres Yuyan yang di dampingi oleh pejabat utama Polres Muaro Jambi dan Kapolsek Jaluko, Iptu Irwan menyebutkan, ratusan personel gabungan bersama instansi terkait akan terus siaga dibeberapa titik objek vital di Kabupaten Muaro Jambi.
” Untuk memberikan pengamanan saat Nataru Polres Muaro Jambi menurunkan 178 tim gabungan , yang terdiri dari Polres Muaro Jambi dan jajaran, TNI, Dinas Perhubungan ,Satpol PP, serta Dinas Kesehatan ” Ujarnya.
Di jelaskan Yuyan untuk di Kecamatan Jaluko yang termasuk wilayah padat penduduk yang berada di sepanjang jalur lintas sumatera banyak objek vital yang harus di perketat keamanannya.
” Jaluko inikan padat penduduk maka kita dirikan Posyan di CRC dan di Jaluko ada beberapa gereja, sementara Sekernan dan Sungai Gelam, kita bisa melakukan patroli dan pengawasan saat Nataru ” Bebernya.
Sedangkan untuk rekayasa jalur lalu lintas pihak kepolisian Polres Muaro Jambi akan melakukan rekayasa jika tingkat arus mobilitas masyarakat meningkat tajam saat Nataru.
” Kita lihat dari kepadatan kendaraan kalau padat maka akan kita alihkan ke jalur Nes, Kita juga siapkan personel di Gereja-Gereja, tempat obyek wisata dan pusat keramaian guna memberikan keamanan dan kenyamanan saat pelaksanaan Nataru ” Ujar Kapolres Yuyan, Jum’at (24/12/2021).
Terpisah Kapolsek Jaluko, Iptu Irwan juga menyampaikan kepada personel yang bertugas di pos pelayanan Citra Raya City untuk tetap siaga dengan melakukan patroli untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
” Saat perayaan Nataru kita lakukan pengaman dengan mendirikan Posyan dan lakukan patroli agar umat Kristiani dapat menjalankan ibadah dengan nyaman, mari bersama kita menciptakan situasi Kamtibmas ” Pungkas Irwan. (Ade)